TSMpGUd8BUMoGUMoTSO6TSM7Ti==

H. Badris Masih Ragu Nyatakan Sikap Politiknya, Mantan Wakil Bupati Niat Kolaborasikan GOLKAR - PKB.

 


INSTINGJURNALIS.COM - Pemilihan Bupati Sinjai 2024 secara terbuka akan dilaksanakan pada 27 November periode 2024–2029,dan sejumlah calon kandidat mulai daftarkan diri dibeberapa pengurus partai yang ada di Sinjai.


Hari ini yang masih konsisten untuk bertarung di Pilkada Sinjai 2024 Hj.Kartini Ottong yang diketahui sebagai wakil Bupati Sinjai juga selaku ketua Partai Golkar Sinjai sambangi Sekretariat PKB guna memperoleh formulir pendaftaran dipartai tersebut.


Niat kolaborasikan PKB dan Golkar Sinjai, Mantan Wakil Bupati Sinjai Andi Kartini Ottong bersama sejumlah pengurus Golkar Sinjai nampakkan keseriusannya hingga saat ini untuk ambil andil dalam pertarungan Pilbup periode 2024-2029 di Kabupaten Sinjai.


"Hari ini salah satu calon kandidat Bupati datang untuk mengambil formulir pendaftaran dipartai kami PKB,yaitu mantan wakil Bupati Sinjai, Andi Kartini karena kemarin kalau tidak salah juga Tim H.Badris datang mengambil formulir pendaftaran dikantor kami yah, tujuannya untuk Pilkada tahun ini", ungkap Adam Malik.


Dikonformasi terpisah H.Badris (HBD) yang juga dikabarkan akan ikut bertarung di Pilkada Sinjai periode 2024-2029 ini, sampai sekarang belum menyatakan sikap tegasnya untuk ikut andil,meskipun manuver politik orang dekatnya sudah mengambil formulir pendaftaran calon kandidat di Partai PKB kemarin.


Tegas pengusaha properti HBD melalui pesan WAnya mengatakan bahwa dirinya belum mengambil sikap.


"Soal pilkada sinjai sampai saat ini kami belum mengambil sikap" ungkap H.Badris.


Diketahui pengusaha properti H.Badris melalui perwakilan tim pemenangannya sambangi kantor PKB guna mengambil formulir pendaftaran calon Bupati Sinjai di Jl. K.H. Agus Salim, Kelurahan Balangnipa, Kecamatan Sinjai Utara, Rabu (01/5/2024) siang.



Penulis : LUKMAN SARDY

Editor   : INSTING JURNALIS



- SIMAK BERITA & ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS   

- BERLANGGANAN DI CHANNEL WHATSAPP  

Komentar0

Type above and press Enter to search.