TSMpGUd8BUMoGUMoTSO6TSM7Ti==

Bupati Sinjai Resmikan Program Bedah Rumah, Harap Bermanfaat untuk Warga Penerima

 


INSTINGJURNALIS.COM  [ADS]     -  Warga penerima bantuan program bantuan sosial perbaikan Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) atau lebih dikenal dengan bantuan bedah rumah menyampaikan rasa syukurnya telah menjadi salah warga yang beruntung tahun ini.


Baharuddin seorang warga Jalan Kalampeto, Kelurahan Lappa, kecamatan Sinjai Utara salah satunya. Usai rumah yang dulunya tidak layak, kini sudah menjadi layak untuk ditinggali.


Bantuan bedah rumah tahun 2023, ini diresmikan langsung oleh Bupati Sinjai, Andi Seto Asapa , Selasa (19/9) siang.


"Kami mengucapkan terima kasih kepada bapak Bupati atas bantuan perbaikan rumah ini. Kami merasa bersyukur, dulunya rumah orang tua kita yang dulunya rumah kayu, sekarang alhamdulillah di depan mata kita sudah kelihatan lebih layak dan bagus," ujarnya.


Dia berharap program ini terus dilanjutkan oleh pemerintah daerah, sehingga kedepan lebih banyak lagi warga yang merasakan program ini.


Sementara itu, Bupati Sinjai saat menyampaikan sambutan, mengapresiasi jajarannya di Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Pertanahan (Disperkimtan) yang telah menghadirkan hunian layak bagi masyarakat.


"Mudah-mudahan program ini dapat dirasakan oleh penerima bantuan. Karena tujuan kami memberikan program ini adalah untuk upaya membantu masyarakat yang berpenghasilan rendah," ucapnya.


Sekadar informasi, peresmian rumah layak huni ini dihadiri para Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemkab Sinjai, serta masyarakat setempat.


Turut hadir pula Ketua Tim Penggerak PKK Sinjai periode 2003-2013, dr. Hj. Felicitas Rudiyanto Asapa yang merupakan ibunda dari Bupati Sinjai. ***



BACA BERITA LAINNYA DISINI 

SIMAK BERITA & ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS   

ATAU BERLANGGANAN DI TELEGRAM

Komentar0

Type above and press Enter to search.