TSMpGUd8BUMoGUMoTSO6TSM7Ti==

Keluarga Urungkan Niatnya untuk Operasi Karena Miskin, Warga Sinjai Penderita Tumor Ganas Pasrah Bersabar

 Keluarga Urungkan Niatnya untuk Operasi Karena Miskin, Warga Sinjai Penderita Tumor Ganas Pasrah Bersabar

INSTINGJURNALIS.com - Hidup serba keterbatasan, membuat Faisal (41) warga Desa Saukang, Kecamatan Sinjai Timur, Kabupaten Sinjai, Sulawesi Selatan harus bersabar.


Pasalnya, Faisal yang di diagnosa mengidap tumor ganas di bagian lengannya, mengaku tak memiliki biaya untuk berobat. Bahkan kondisinya semakin hari, semakin memprihatinkan. 


Faisal hanya bisa terbaring dan duduk, menahan sakit penyakit tumor ganas yang dideritanya. Dia tak lagi bisa beraktifitas 


"Pernah dibawa ke Makassar untuk berobat, tapi karena biaya, terpaksa kami bawa pulang ke rumah," ucap Lina, istri dari Faisal, kepada wartawan, Selasa, (12/04/2022). 


Bahkan kata Lina, untuk biaya hidup di Makassar, sangat terbatas. 


"Jangankan mau dioperasi, untuk biaya hidup saja sangat terbatas, tuturnya. 


Saat ditanya, bantuan yang diberikan oleh Pemerintah, Lina, mengaku pernah menerima bantuan dari Dinsos Sinjai. 


"Iya ada bantuan dari Dinsos Sinjai, berupa beras dan mie instan," ungkapnya. 


Dengan kondisi ini, Keluarga Faisal berharap kepada para Dermawan, untuk membantu biaya pengobatan untuk Faisal, agar bisa menjalani pengobatan. 


"Saya berharap ada dermawan yang memberikan bantuan biaya pengobatan agar bisa beraktifitas seperti semula," pungkasnya.


Komentar0

Type above and press Enter to search.