TSMpGUd8BUMoGUMoTSO6TSM7Ti==

Legislator PPP Garap Konstituennya Menangkan IYL-Cakka

Legislator PPP Garap Konstituennya Menangkan IYL-Cakka
INSTINGJURNALIS.com, MAKASSAR - Instruksi Partai Persatuan Pembangunan (PPP) untuk total memenangkan Ichsan Yasin Limpo-Andi Mudzakkar (IYL-Cakka), kini terus ditindaklanjuti oleh kalangan pengurus dan kader.

Tak terkecuali kader yang menjabat sebagai legislator, baik anggota DPRD kabupaten/kota, provinsi, maupun DPR RI, mulai menyolidkan para konstituennya untuk bergerak memenangkan duet Mr Komitmen tersebut.

Anggota DPR RI dari Dapil 1 Sulsel, Amir Uskara misalnya, mengajak konstituennya untuk mendukung dan memenangkan IYL-Cakka. Itu nampak saat temu konstituen di wilayah daerah pemilihannya, selama beberapa hari terakhir.

"Pak IYL dan Pak Cakka itu layak kita dukung dan amanahkan menjadi gubernur dan wakil gubernur. Saya tahu rekam jejak dan kinerja beliau yang memang benar-benar untuk rakyat," tandas Amir Uskara yang juga Wakil Ketua Umum DPP PPP, Minggu (24/12/2017).

Sehari sebelumnya, Amir yang menggelar temu konstituen di Desa Parigi, Kecamatan Tinggi Moncong Kabupaten Gowa, menuturkan, sejak IYL menjabat Bupati, banyak memperjuangkan rakyat melalui berbagai program dan terobosan yang dijalankan.

Olehnya itu, tidak ada alasan untuk tidak mendukung dan memenangkan IYL-Cakka yang kepemimpinannya sudah teruji punya keberpihakan besar terhadap rakyat.

 Selain itu, Amir Uskara juga menginstruksikan kepada seluruh kader partai PPP untuk  merapatkan barisan bekerja memenangkan IYL - Cakka di Pilgub Sulsel 2018. 

“Mari kita rapatkan barisan bekerja dan memenangkan Punggawa Macakka,” tandas Anggota DPR RI Komisi XI ini.

Berdasarkan pantauan, dalam temu konstituen, Amir didampingi Ketua Fraksi PPP DPRD Kabupaten Gowa, para pengurus DPC,  serta sejumlah simpatisan mantan anggota DPRD Sulsel ini.

Type above and press Enter to search.